image
Korban Perdagangan Manusia Di Kota Medan Sebanyak 27 Kasus

13 October 2015 3372 Viewed

Medan FM - Pemerintah Kota Medan mengutarakan untuk data korban Perdagangan Manusia di tahun 2014 lalu tercatat berjumlah 27 kasus.Terkait hal tersebut, Pemko Medan telah melakukan pembinaan dan pengawasan serta pendataan terhadap lembaga-lembaga penyalur tenaga kerja ilegal dalam rangka untuk mengantisipasi tenaga kerja yang dipekerjakan secara ilegal dan pencegahan terjadinya perdagangan orang.

Pejabat Walikota Medan Randiman Tarigan mengatakan adapun metode pencegahan perdagangan manusia yang dilakukan melalui sosialisasi yang menghadirkan banyak pihak termasuk dari camat, lurah, kepala lingkungan, tokoh agama, dan tokoh masyarakat. Langkah lainnya, Randiman menambahkan Pemko Medan melalui Dinas Sosial Tenaga Kerja, telah melakukan operasi yustisia pada bulan mei lalu dengan kegiatan penertiban, pengendalian dan pengawasan atau berupa razia gelandangan, pengemis, anak jalanan dan wanita tuna susila.

Lebih lanjut, Randiman mengatakan data terakhir tahun 2014  jumlah perusahaan penyalur tenaga kerja yang terdaftar di Kota Medan yang mencapai 30 perusahaan penyalur. (Rizky Pradita/Medan)

TAGS:

Terhubung dengan kami

@963MedanFM
Get it on Google Play

Hubungi kami

Telepon+6261 6622 628 (Kantor)
+6261 6612 986 (Studio)
Mobile, Whatsapp, Line+62819 88 9630
LokasiJl. Pembangunan I No. 6
Krakatau, Medan - 20238