image
Kawan Medan, Royal Wedding Prosesi Pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle

19 May 2018 3764 Viewed

Bicara soal keluarga kerajaan Inggris, bisa jadi nama Pangeran Harry adalah salah satu yang paling dikenal. Bukan hanya karena dirinya adalah putra kedua Lady Diana dan adik dari Pangeran William, tapi Harry sendiri kerap dikenal karena perilakunya yang sering dibandingkan dengan sang kakak. Salah satu kesan yang didapat darinya adalah sosoknya yang rebel (pemberontak) namun juga berjiwa sosial.

Kesan yang sama pun terasa dari gembar-gembor pernikahan Harry dengan kekasihnya Meghan Markle di Sabtu, 19 Mei 2018 nanti. Ciri khas Harry yang kerap nyeleneh dari pakem yang sudah ada, juga terasa dari berbagai detail yang akan dilaksanakan pada hari bahagianya. Pertama, tentunya sang mempelai wanita.

Alih-alih mempersunting seorang Lady, bangsawan, atau paling tidak warga Inggris, Harry justru menambatkan hati pada seorang Meghan Markle, yang notabene adalah warga Amerika Serikat, dan berprofesi sebagai artis pula! Tak sampai situ, Meghan sendiri adalah wanita blasteran kulit putih dan kulit hitam yang sangat jarang ‘mendampingi’ para royal sebelumnya. Dan yang paling mengejutkan, pernikahan ini bukan yang pertama untuk Meghan. Wanita cantik ini sebelumnya sudah pernah menikah hingga akhirnya bercerai dari suami pertamanya.

Sudah mulai heran? Jangan dulu, karena ada tradisi kedua yang juga ‘dilanggar’ oleh Harry. Kedua mempelai dan keluarga besar kerajaan Inggris sepakat untuk menyelenggarakan pernikahan di hari Sabtu. Pilihan ini berbeda dari tradisi pernikahan sebelumnya yang dilaksanakan tidak pada akhir pekan. Pangeran Wiliams dan Kate Middleton misalnya, menikah di hari Jumat. Sementara Ratu Elizabeth II menikah di hari Kamis.

Tak hanya itu, Harry dan Meghan juga menikah tepat di hari pertandingan Final FA Cup di Wembley. Dalam pertandingan final sebelum-sebelumnya, Pangeran William lah yang hadir sebagai presiden FA untuk memberikan trofi juara. Sementara tahun ini, ia harus memilih menjadi pendamping pengantin pria. Namun bagaimanapun juga, tanggal tersebut dipilih untuk memberi kelonggaran pada Kate Middleton dalam masa pemulihan setelah melahirkan putra ketiganya, Pangeran Louis. 

Setiap detail dalam royal wedding ini tentu tak lepas dari campur tangan dan persetujuan pihak kerajaan. Beberapa media Inggris melansir bahwa sebagian besar konsep dan detail royal wedding kali ini datang dari Harry dan Meghan. Sementara pihak Istana Buckingham, lewat Lord Chamberlain’s Office akan menangani urusan logistik dan juga detail seremonialnya.

Selanjutnya, tentang hari libur nasional. Ketika Pangeran Charles menikah dengan Diana Spencer di 1981, atau Pangeran William menikah dengan Kate Middleton di 2011, atau bahkan ketika Putri Anne menikah dengan Mark Phillips di 1973 rakyat Inggris merayakannya dengan hari libur nasional. Namun tidak halnya dengan pernikahan Harry dan Meghan ini. 

Vogue menyebut bahwa pada saat pernikahan Harry Meghan nanti, jam buka pub bakal diperpanjang hingga jam 1 pagi. Menilik dari pernikahan Pangeran William dan ulang tahun Ratu Elizabeth yang ke-90 pada 2016 lalu, jam buka tempat umum diperpanjang supaya rakyat Inggris bisa merayakan momen istimewa Inggris tersebut lebih lama. 

“Kami berharap hal tersebut dapat membuat masyarakat menikmati perayaannya lebih lama. Dan dengan begitu, mereka sama-sama memahami bahwa itu adalah momen yang istimewa bagi negara,” ujar Sekretaris Negara Damian Green.

Dan belum selesai sampai di situ, kali ini kita juga membahas soal hadiah pernikahan. Pangeran Harry dan Meghan punya aturan tersendiri. Melalui Twitter Kensington Palace April lalu, Pangeran Harry dan Meghan menegaskan bahwa mereka tidak akan menerima kado pernikahan dalam bentuk apapun. Namun, jika ada kerabat atau relasi yang kekeuh ingin memberi, Harry dan Meghan menyarankan untuk mendonasikannya kepada beberapa badan amal yang mereka rekomendasikan.

Sumber : https://www.kapanlagi.com

Terhubung dengan kami

@963MedanFM
Get it on Google Play

Hubungi kami

Telepon+6261 6622 628 (Kantor)
+6261 6612 986 (Studio)
Mobile, Whatsapp, Line+62819 88 9630
LokasiJl. Pembangunan I No. 6
Krakatau, Medan - 20238