image
Kawan Medan Berikut 15 Klub Lolos ke Babak 16 Besar Liga Champions

13 December 2018 3735 Viewed

Sebanyak 15 klub memastikan lolos ke babak 16 besar Liga Champions 2018/2019, dengan tiga di antaranya merebut tiket tersebut pada matchday keenam, Selasa (11/12) malam atau Rabu dini hari WIB.

Tottenham
Hotspur, Paris Saint-Germain, serta Liverpool adalah tim terakhir yang
melaju ke babak berikutnya usai melakoni pertandingan terakhir di fase
grup Tottenham lolos secara dramatis usai bermain
imbang 1-1 dengan Barcelona di Camp Nou. Pasalnya, The Lilywhites
mendapatkan tiket ke 16 besar setelah Lucas Moura menyamakan kedudukan
pada menit ke-85 usai tertinggal lebih dulu melalui gol Ousmane Dembele
di menit ketujuh.

Di pertandingan lain Inter Milan juga
mendapatkan hasil yang sama usai diimbangi 1-1 PSV Eindhoven di Giuseppe
Meazza. Inter juga sempat tertinggal berkat gol Hirving Lozano di menit
ke-13 sebelum Mauro Icardi menyamakan kedudukan pada menit ke-73.
Pertandingan
penentuan pun dilakoni PSG, Liverpool, dan Napoli di Grup C. Hanya
saja, PSG mendapat peluang yang lebih besar karena menghadapi Red Star
Belgrade. PSG pun akhirnya menang telak 4-1 atas tuan rumah Red Star.

Sementara laga krusial dijalani Liverpool dan
Napoli di Anfield. Dalam pertandingan itu pun Liverpool keluar sebagai
pemenang dengan skor 1-0 berkat gol Mohamed Salah dan berhak lolos ke 16
besar Kini hanya tersisa satu tiket untuk ke babak gugur Liga
Champions 2018/2019 yang akan diperebutkan dua tim dari Grup F Olympique
dan Shakhtar Donetsk. Lyon berada di peringkat kedua dengan 7 poin,
sementara Shakhtar mengumpulkan 5 poin.

Sebelumnya sebanyak 12 klub sudah lebih dulu
mendapatkan tiket ke-16 besar pada matchday kelima. Barcelona merupakan
tim pertama yang melangkah ke babak berikutnya di musim ini.

Daftar 15 klub yang lolos ke babak 16 besar Liga Champions 2018/2019:

Grup A:
Borussia Dortmund (juara grup)
Atletico Madrid

Grup B
Barcelona (juara grup)
Tottenham Hotspur

Grup C
Paris Saitn-Germain (juara grup)
Liverpool

Grup D
FC Porto (juara grup)
Schalke 04

Grup E
Bayern Munchen
Ajax Amsterdam

Grup F
Manchester City

Grup G
Real Madrid (juara grup)
AS Roma

Grup H
Manchester United
Juventus (sry)

Sumber : https://www.cnnindonesia.com/olahraga/20181212063817-142-352935/15-klub-lolos-ke-babak-16-besar-liga-champions









Terhubung dengan kami

@963MedanFM
Get it on Google Play

Hubungi kami

Telepon+6261 6622 628 (Kantor)
+6261 6612 986 (Studio)
Mobile, Whatsapp, Line+62819 88 9630
LokasiJl. Pembangunan I No. 6
Krakatau, Medan - 20238